advertisement
INITIPS.COM - Semua
wanita di dunia ini pasti ingin selalu mampu menunjukkan penampilan terbaiknya,
salah satunya dengan riasan wajah, tata rambut (atau hijab jika berhijab), dan
padu padan busana yang akan membuat Anda menjadi fashionable. Namun bagaimana
jika postur tubuh Anda ternyata tidak mendukung gambaran ideal seorang wanita?
Idealnya tentu saja bertubuh tinggi semampai, langsing, berkulit putih serta
berambut panjang dan bagus.
Nah, bagaimana jika ternyata Anda memiliki tubuh
yang pendek? Yah, memiliki tubuh yang pendek kadang memang tidak menyenangkan.
Anda harus ekstra picky dalam memilih busana yang sesuai agar tubuh mungil Anda
tidak terlihat semakin mini, terutama jika Anda tidak termasuk kategori
langsing. Tapi tenang saja! Berikut ini adalah beberapa cara berpakaian yang
dapat menyiasati tubuh mungil Anda.
Pakai Warna yang Sama
Pakai Warna yang Sama
Tips pertama
berpakaian untuk Anda yang mungil adalah menggunakan atasan dan bawahan yang
bewarna sama atau monokromatik. Penggunaan atasan dan bawahan dengan warna yang
sama dapat menciptakan ilusi lebih tinggi pada tubuh Anda dibanding memakai
warna yang berbeda.
Hindari pemakaian atasan dan bawahan dengan warna yang berbeda, terutama dengan perbedaan warna yang sangat mencolok, misalnya atasan bewarna putih dan bawahan bewarna merah. Perbedaan warna atasan dan bawahan yang sangat tajam ini justru dapat menampakkan siluet tubuh seperti 'terpotong' alias semakin pendek.
Gunakan Bawahan High Waist
Hindari pemakaian atasan dan bawahan dengan warna yang berbeda, terutama dengan perbedaan warna yang sangat mencolok, misalnya atasan bewarna putih dan bawahan bewarna merah. Perbedaan warna atasan dan bawahan yang sangat tajam ini justru dapat menampakkan siluet tubuh seperti 'terpotong' alias semakin pendek.
Gunakan Bawahan High Waist
Jika Anda takut
untuk menggunakan bawahan high waist, entah itu celana pendek, celana panjang
atau rok, jangan khawatir! Justru bawahan dengan model high waist alias
berpinggang tinggi ini dapat membantu Anda menampilkan siluet yang lebih
tinggi. Gunakan celana jeans high waist atau rok high waist untuk menciptakan
ilusi lebih tinggi pada tubuh Anda.
No Cutbray
No Cutbray
Hindari
penggunaan celana dengan ujung yang melebar ke bawah atau potongan cutbray.
Celana dengan potongan ini malah dapat membuat tubuh Anda terlihat semakin
pendek, karena ujung celana yang melebar di bawah dapat menciptakan volume
berlebih pada bagian bawah tubuh, sehingga tidak seimbang dengan bagian atas
tubuh Anda.
Gunakan celana yang dapat menutupi sepatu, namun bukan yang ujungnya melebar di bawah. Selain celana potongan cutbray, hindari juga penggunaan celana capri karena dapat 'memotong' tubuh Anda.
Warna Gelap
Gunakan celana yang dapat menutupi sepatu, namun bukan yang ujungnya melebar di bawah. Selain celana potongan cutbray, hindari juga penggunaan celana capri karena dapat 'memotong' tubuh Anda.
Warna Gelap
Sebisa mungkin
hindari penggunaan busana bewarna cerah atau terang, karena warna tersebut
dapat semakin mengekspos tubuh Anda yang pendek dan cenderung lebih gemuk
karena tinggi badan yang kurang. Sebaliknya, gunakan busana dengan warna gelap
atau dengan nada monokromatik sehingga dapat menciptakan siluet yang lebih
langsing.
Thin Belt
Thin Belt
Jika Anda
penggemar belt atau ikat pinggang, gunakan yang tipis atau yang tidak terlalu
lebar. Belt yang tipis akan terlihat senada dengan tubuh Anda yang juga mungil,
sehingga penampilan akan semakin seimbang. Sebaliknya, jika Anda menggunakan
belt yang lebar, tubuh Anda akan tampak tenggelam dan semakin pendek.
Go Vertical
Go Vertical
Wanita yang
memiliki tubuh pendek umumnya juga bertubuh agak gemuk, karena tinggi badannya
yang kurang. Maka salah satu tips berpakaian untuk wanita bertubuh pendek
lainnya adalah menggunakan busana dengan motif vertikal, bukan horizontal.
Motif vertikal akan membuat ilusi tubuh Anda semakin ramping. Hindari
penggunaan motif horizontal, karena arah garisnya yang ke samping juga akan
membuat tubuh Anda terlihat semakin melebar ke samping.
Perhatikan Model Rambut
Perhatikan Model Rambut
Jika Anda tidak
mengenakan hijab, maka tata rambut Anda juga dapat berpengaruh pada siluet
tubuh pendek Anda. Potongan rambut pendek atau pixie dapat membuat tubuh Anda
terlihat semakin tinggi. Sebaliknya, potongan rambut yang terlalu panjang akan
membuat tubuh Anda terlihat semakin pendek karena seperti 'balapan' dengan
tinggi badan Anda.
5 Model Busana Muslim Turki Terpopuler
Cara Memakai Dan Melepas Lensa Kontak Softlens Dengan Aman
Pengaruh Trend Kpop di Indonesia Pada Remaja
Tag :
Fashion
0 Komentar untuk "Menyiasati Tubuh Pendek Anda dengan Berpakaian yang Sesuai"